Manchester United meraih hasil imbang saat berkunjung ke markas Leicester City. Meski tidak menang, Setan Merah menuai catatan apik dalam laga tersebut.
Leicester menjamu MU pada laga Boxing Day di King Power Stadium, Sabtu (26/12/2020) malam WIB. Kedua tim harus puas berbagi poin dengan hasil akhir 2-2.
United membuka keunggulan lebih dulu lewat gol Rashford pada menit ke-23. Tuan rumah mencetak gol balasan pada menit ke-31 melalui Harvey Barnes.
Bruno Fernandes sempat mengembalikan keunggulan MU di menit ke-79. Namun, gol bunuh diri Axel Tuanzebe pada menit ke-85 menggagalkan kemenangan Setan Merah.
Hasil ini membuat Setan Merah turun ke peringkat keempat pada klasemen sementara Premier League. Mereka mengumpulkan 27 poin.