Timnas Inggris menjamu Andorra di lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022 di Stadion Wembley, akhir pekan kemarin. Saat itu Southgate memakai formasi 4-3-3.
Trent menjadi starter di laga tersebut. Namun ia tak main di posisi aslinya yakni bek kanan.
Trent malah dimainkan di pos gelandang. Tepatnya gelandang tengah kanan.
Klopp Gagal Paham
“Jika Anda menonton pertandingan kami, posisi Trent sudah berubah jika memungkinkan,” serunya seperti dilansir Goal.
Curhatan Trent
Sebelumnya Trent Alexander-Arnold sempat angkat bicara soal perpindahan posisi bermain di timnas Inggris tersebut. Ia mengaku bermain sebagai gelandang begitu sulit baginya.
“Ini peran baru bagi saya, sedikit berbeda, saya pikir ada banyak pertanyaan yang diajukan apakah saya bisa atau tidak bisa bermain di sana dan banyak pendapat yang disuarakan selama beberapa minggu terakhir," ujarnya pada talkSPORT.
“Itu adalah eksperimen yang ingin dicoba oleh manajer, tetapi sulit untuk mendapatkan bola bagi saya, saya merasa jauh lebih sulit untuk mendapatkan bola di ruang-ruang itu, tetapi apakah saya mulai di sana atau mulai bek kanan saya pikir secara alami saya hanya menemukan diri saya melayang ke lini tengah, mendapatkan bola dan memengaruhi permainan," serunya.
“Babak kedua kami mengubah sistem sedikit dan saya dapat menemukan lebih banyak ruang dan mendapatkan waktu untuk menguasai bola dan mendapatkan posisi yang cukup mirip dengan bermain di lini tengah," imbuh Trent.
Trent Alexander-Arnold sendiri bermain penuh di laga Inggris vs Andorra tersebut. Ia beberapa kali menciptakan peluang namun penampilannya kurang menggigit seperti saat di Liverpool.
(Goal/talkSPORT)