Manchester United (MU) dipermak tuan rumah Watford 1-4 pada pekan ke-12 Liga Inggris atau Premier League 2021/22, Sabtu (20/11/2021). Laga di Vicarage Road ini juga diwarnai kartu merah bek dan kapten MU, Harry Maguire.
Maguire mendapatkan kartu kuning kedua di menit 69. Waktu itu, MU dalam kondisi tertinggal 1-2. MU kemudian kebobolan dua gol lagi di pengujung laga.
Maguire baru-baru ini kebanjiran cacian gara-gara selebrasinya usai mencetak gol untuk Timnas Inggris saat melawan Albania di Kualifikasi Piala Dunia. Salah satu yang mengecam keras adalah eks kapten MU, Roy Keane.
Kartu merah kontra Watford tak pelak membuat Maguire kembali jadi sorotan. Tak sedikit yang menantikan komentar seperti apa yang bakal dilontarkan Keane terkait dirinya.
Berikut beberapa cuitan yang bisa ditemukan di Twitter terkait penampilan Maguire saat melawan Watford.