Juventus tertinggal 1-0 pada babak pertama lewat gol Alfred Duncan menit 45+1. Pada babak kedua, tepatnya menit 90+1, Fiorentina menambah gol dari eksekusi penalti Nicolas Gonzalez.
Bagi Fiorentina, hasil ini membuat mereka lolos ke UEFA Conference League karena mengakhiri musim dengan berada di posisi ke-7. Sementara, walau punya capaian yang buruk, Juventus menutup musim dengan berada di posisi ke-4.
Juventus tidak tampil pada level terbaik saat berjumpa Fiorentina. Bukan hanya kalah, Juventus hanya punya satu shot sepanjang laga. Shot itu bahkan tidak mengenai target. Performa yang cukup mengecewakan.