Milan berhasil menang melawan Sassuolo di pekan ke-38 Serie A 2021-22 di Mapei Stadium, Minggu (22/05/2022) malam WIB. Di laga tersebut mereka menang telak 0-3.
Milan mencetak gol pertamanya melalui Olivier Giroud pada menit ke-17. Pemain asal Prancis itu kembali mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-32.
Franck Kessie kemudian menggenapi skor menjadi 0-3 dengan golnya pada menit ke-36. Dengan kemenangan ini Milan mengoleksi 86 poin dan tak akan bisa dikejar Inter Milan di posisi kedua dengan raihan 84 poin.