Aguero memutuskan pindah ke Barcelona di musim panas ini. Ia bergabung dengan El Blaugrana dengan status sebagai free agent.
Aguero yang diberitakan pindah ke Barcelona karena ingin bermain dengan Lionel Messi harus mendapatkan kenyataan pahit. Kompariotnya itu harus pindah klub karena gagal didaftarkan Barcelona ke La Liga.
Beredar kabar bahwa Aguero juga ingin cabut dari Barcelona. Namun Sport mengklaim bahwa kabar itu tidaklah benar.
Masih Bahagia
Menurut laporan tersebut, Aguero masih bahagia di Barcelona.
Ia diberitakan sudah lama ingin pindah ke Barcelona. Meski ia sendiri memang ingin bermain bersama Messi di lini serang El Blaugrana.
Namun Aguero kabarnya tetap berkomitmen penuh pada Barcelona meski ditinggal sang kompariot.
Sudah Mulai Latihan
Menurut laporan tersebut, Aguero saat ini sudah mulai berlatih kembali bersama Barcelona.
Ia sudah kembali dari liburan dan ikut berlatih bersama skuat Barcelona lainnya. Ia melahap penuh semua porsi latihan yang diberikan sang manajer.
Aguero kabarnya akan dilibatkan pada laga melawan Juventus pada nanti malam.
Kontrak Pendek
Aguero sendiri mendapatkan kontrak pendek di Barcelona. Ia akan membela tim asal Catalunya itu hingga tahun 2023 mendatang.
(Sport)