KIOSBET ASIA - Rumor Eric Bailly meninggalkan Manchester United di musim panas ini nampaknya belum akan terjadi dalam waktu dekat. Sang bek dilaporkan masih ingin memperjuangkan tempatnya di skuat Setan Merah.
Bailly bergabung dengan Manchester United di tahun 2016 silam. Dua musim perdananya di MU berjalan dengan apik, namun karirnya terganggu akibat cedera.
Bailly sendiri digosipkan ingin cabut dari MU di musim panas ini. Bek Timnas Pantai Gading itu ingin mencari klub yang bisa memberikannya jam bermain secara reguler.
Namun The Telegraph mengklaim bahwa Bailly tidak mau buru-buru pindah. Ia masih ingin memperjuangkan tempatnya di skuat MU.
Siap Berjuang
Menurut laporan tersebut, Bailly antusias dengan datangnya pra musim 2022/23 ini. Ia bertekad untuk mencuri hati Erik Ten Hag.
Sang bek tahu bahwa Ten Hag ingin memberikan kesempatan kepada setiap pemain untuk menunjukkan kemampuan mereka. Jadi Bailly ingin memanfaatkan situasi ini sebaik mungkin.
Ia merasa di era Ralf Rangnick, ia tidak diberikan kesempatan yang cukup. Jadi ia akan memanfaatkan momen ini dengan maksimal.
Tetap Buka Opsi Pindah
Laporan itu mengklaim bahwa Bailly masih membuka opsi untuk pindah dari Manchester United. Namun ia baru mengambil keputusan setelah pra musim.
Ia ingin melihat apakah Ten Hag mau memberikannya kesempatan di musim 2022/23. Dari situ ia akan membuat keputusan.
Jika memang sang bek gagal mencuri hati Ten Hag, maka ia akan meminta sang agen untuk mengurus kepindahannya di musim panas ini.
Dua Peminat
Menurut laporan yang beredar, sudah ada dua klub yang mengantri untuk tanda tangan Bailly.
Ada AC Milan dan Newcastle yang dilaporkan siap menampung sang gelandang di musim panas ini.
(The Telegraph)